Bagi para pasangan yang ingin mendapatkan momongan, perlu mencermati banyak hal, termasuk faktor kesuburan dan nutrisi. Untuk memperoleh kehamilan, tidak hanya kesuburan istri yang menjadi faktor utama. Kesuburan suami serta gabungan faktor keduanya juga berperan sama besar. Artinya bukan hanya wanita yang harus menjaga kesuburannya tetapi juga pria.
Selain itu, untuk menjaga kesuburan – baik istri maupun suami - diperlukan asupan nutrisi yang sesuai. Faktanya, nutrisi yang sesuai memang sangat memengaruhi kemungkinan pasangan untuk bisa segera hamil.
Lalu apa saja nutrisi yang penting dan diperlukan bagi kesuburan?
- Vitamin E. Manfaat vitamin E bagi pria dan wanita dapat meningkatkan kesuburan, menjaga kesehatan dinding rahim dan plasenta untuk mencegah keguguran.
- Vitamin C. Vitamin C membantu melindungi sperma dari kerusakan karena oksidasi serta mengurangi aglutinasi sperma (sperma saling menempel). Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa beberapa jenis kerusakan DNA pada sperma dapat mempersulit terjadinya pembuahan dan dapat menyebabkan peningkatan risiko keguguran. Sedangkan bagi wanita, vitamin C menjaga keseimbangan hormon reproduksi.
- Vitamin B6. Penting dalam pembentukan hormon seks pria.
- Vitamin B12. Bersama dengan asam folat, B12 diperlukan untuk pembentukan materi genetik. Kadar yang kurang menyebabkan produksi sperma yang abnormal, penurunan jumlah sperma, dan penurunan kemampan gerak sperma.
- Zink. Pada wanita, zink dapat membantu mempertahankan hormon reproduksi yaitu hormon estrogen dan progesteron. Sedangkan pada pria, zink diperlukan untuk pembuatan lapisan luar dan ekor sperma sehingga sangat penting guna memproduksi kualitas sperma yang baik.
- Omega-3. Menghasilkan asam lemak esensial dan prostaglandin yang berperan untuk mencegah menurunnya kualitas sperma seseorang.
- Beta karoten. Beta karoten adalah vitamin A yang merupakan antioksidan kuat untuk membantu melindungi sel telur dan sperma DNA dari kerusakan oleh radikal bebas berbahaya yang dapat mempengaruhi kualitas telur maupun kualitas sperma.
- Arginin dan L-Carnintine. Asam-asam amino yang diperlukan dapal pemebentukan serta fungsi normal sperma.
Nutrisi penting untuk kesuburan di atas ini dapat kita temui dalam makanan kita sehari-hari seperti ikan salmon, sayur, buah dan lainnya. Namun jika dirasakan kurang anda dan pasangan dapat mengonsumsi suplemen yang mengandung vitamin dan mineral di atas.
Tidak hanya asupan nutrisi yang diperhatikan, jika Anda ingin segera memiliki momongan maka lakukan hubungan seksual secara rutin 2-3 hari sekali. Strategi ini sangat berguna apalagi bagi wanita yang siklus haid nya kurang teratur atau sulit menentukan masa subur. Selain itu anda dan pasangan pun diwajibkan menjalani pola hidup yang lebih sehat seperti :
- Hentikan segala kegiatan yang kurang baik seperti merokok, obat-obatan terlarang, dan alkohol
- Hindari juga konsumsi obat-obatan termasuk yang dijual bebas
- HIndari konsumsi obat jamu-jamuan yang tidak jelas kandungannya
- Jangan menggunakan alat kontrasepsi selama merencanakan kehamilan
- Hindari stres
- Olahraga rutin secara wajar (olahraga yang tidak terlalu berat)
- Cukup istirahat dan hindari bergadang
- Lakukan kegiatan yang positif misalnya hobi
- Jaga berat badan tetap ideal.
Jika setelah 1 tahun berusaha masih belum memperoleh kehamilan jangan ragu untuk memeriksaan kondisi kesuburan baik istri maupun suami ke dokter. Dokter nantinya akan memeriksa fisik, USG, kualitas sperma dan pemeriksaan lainnya yang menunjang agar diketahui faktor apa yang menyebabkan Anda dan pasangan belum memiliki momongan. Namun sementara menunggu, Anda dan pasangan sebaiknya merawat kesuburan Anda dengan asupan beragam makanan yang kaya nutrisi.
Up untuk web ini sangat bagus dan membantu banget.
ReplyDelete